sman9kotabekasi.sch.id Alhamdulillaahirobbil'aalamiin pada Kamis, 21 April 2022 diadakan Penutupan Smartren Ramadhan 1443H / 2022M, SMA Negeri 9 Bekasi, KCD Wilayah III Provinsi Jawa Barat oleh Kepala SMA Negeri 9 Bekasi. Beliau mengatakan banyak makna yang terkandung dalam pelaksanaan Smartren Ramadhan diantaranya pendidikan karakter, kemandirian, kajian ilmu, dan berbagi dengan sesama melalui infaq siswa dan ASN, santunan anak yatim, rantang pramuka, serta takjil kolaborasi.
Pada penutupan Smartren Ramadhan tersebut juga dihadiri para Wakil Kepala, Dewan Guru, beberapa karyawan TU, dan para Panitia Guru dan Siswa. Dan selama pelaksanaannya berlangsung dengan aman, lancar dan terkendali. Kami bersyukur atas Rahmat, Hidayah Alloh SWT. ( Tri Helida, M.Pd / Wakasek Kesiswaan )