Perpustakaan Digital
Perpustakaan sekolah merupakan salah satu penunjang keberhasilan belajar bagi semua warga sekolah.
Dan tempat warga sekolah mencari berbagai macam informasi untuk memperkaya ilmu pengetahun dan wawasannya sebagai penunjang pelaksanaan pendidikan di sekolah.
Melihat pentingnya peran perpustakaan sekolah, maka SMAN 9 Kota Bekasi, meluncurkan perpustakaan digital untuk memenuhi kebutuhan belajar di era digitalisasi ini. Untuk mempermudah dalam mengakses buku yang dibutuhkan warga sekolah.
Bapak kepala sekolah, Drs. H. Asep Jamal Nurarifin, M.Pd beserta staff waka dan dewan guru serta TU, mengupayakan secara maksimal dalam pengelolaan perpustakaan digital ini, agar informasi terkait semua materi pembelajaran maupun ilmu pengetahuan umum lainnya dapat terakomodir dengan baik.
Bagi siswa yang ingin mengakses perpus digital SMAN 9 Bekasi ini, dapat melakukan langkah berikut:
1. Membuka website www.sman9kotabekasi.sch.id
2. Siapkan akun berupa nama dan NIS, Klik aplikasi perpustakaan digital sekolah
3. Masukan nomor akun dari NIS (nomor induk siswa)
4. Klik perpustakaan digital, dan ketik buku cetak atau buku digital (sesuai yang diinginkan)
5. Jika ingin mencari ketersediaan buku yang akan dipinjam, ketik buku yang dituju pada kolom pencaharian
7. Jika ingin membaca buku digital, klik lampiran berkas, masukan id perpustakaan dan paswordnya, dan buku siap untuk dibaca.
Semoga memberikan manfaat bagi semua warga sekolah
Link youtube tutorial akses perpustakaan digital SMAN 9 Bekasi :
https://youtu.be/wEbx8A9t3Wk
#sman9kotabekasi
#sekolahnyaparajuara